BAB II
TINJAUAN UMUM B’right PLN Batam
2.1 Sejarah
B’right PLN Batam
Sejarah Ketenaga listrikan di Indonesia
dimulai pada akhir ke-19, ketika beberapa perusahaan
Belanda mendirikan pembangkit tenaga listrik untuk keperluan sendiri.
Pengusahaan tenaga listrik tersebut berkembang menjadi untuk kepentingan umum, diawali
dengan perusahaan swasta Belanda yaitu NV. NIGM yang memperluas usahanya dari
hanya di bidang gas ke bidang tenaga
listrik. Pelayanan
Listrik Nasional Batam (B’right
PLN Batam) yang bergerak dalam usaha
penyediaan tenaga listrik bagi kepentingan umum di wilayah Pulau Batam,
didirikan tanggal 3 Oktober 2000.
Kiprah pengelolaan ketenaga listrikan untuk
melayani kebutuhan listrik
masyarakat Batam,
awalnya dilakukan oleh Pertamina, tepatnya pada tahun 1971. Bermodalkan PLTD
yang memiliki daya pasang cukup rendah, 2 x 188 Kva, sehingga
waktu itu listrik hanya bisa dirasakan oleh Pertamina dan perumahan karywannya saja. Seiring dengan
perkembangan Batam yang mulai
meningkat, akhirnya
tahun 1976 pemerintah Indonesia membentuk Otorita Pengembangan Daerah Industri Pulau
Batam (OPDIPB)
untuk mengelola
kota yang berbentuk Kalajengking ini dimana Kepala OPDIPB diserahkan ke tangan
Mentri Penertiban Aparatur Pembangunan JB Sumarlin Kapasitas pembangkit pun
masih rendah, hanya
sebesar 17,5 MW. Setelah
tugas JB Sumarlin usai, tepat tahun 1978 Ketua Otorita Batam dipegang Oleh Prof Dr. Ing Bj.
Habibie. Dalam pimpinan Habibie, Batam sudah mulai diarahkan sebagai kota
industrI.
Total daya terpasang pada periode 1976 - 1992 sebesar 45,5 MW
dan disalurkan
ke daerah Sekupang dan Bt.
Ampar. Berdasarkan keputusan
Menteri Negara Penanaman Modal dan Pembinaan BUMN, selaku Pemegang saham PT PLN
(Persero), status
PT PLN (Persero),
Wilayah Khusus Batam berubah menjadi PT Pelayanan Listrik Nasional Batam (PT PLN
Batam) dengan status sebagai anak perusahaan PTPLN (Persero), sebagai unit mandiri
yang mengelola kelistrikan dari hulu sampai Hilir. Dan pada juni
2008 PT PLN Batam melakukan rebranding menjadi B’right PLN Batam sampai dengan
akhir 2010, b’right PLN Batam memiliki kapasitas terpasang 372 MW dan
daya mampu 306 MW dengan beban puncak 250 MW di sisi produksi, sejak
tahun 2004 b’right PLN Batam menerapkan fuel mix strategi dan sampai dengan tahun
2010 komposisi pemakaian energi
primer tercatat
sebesar 96.53% menggunakan bahan bakar gas dan 3. 47% berbahan bakar minyak.
2.2 Visi dan Misi Perusahaan
a.
Visi
‘‘Menjadi
perusahaan energi
yang utama di Indonesia’’
b.
Misi
‘‘Kami
menyediakan tenaga listrik secara efisien dan handal serta jasa lainya dalam bidang energi untuk meningkatkan
kualitas hidup dan ekonomi masyarakat
melalui pelayanan yang terbaik dan bertumpu pada sumber daya manusia.’’
c.
Tujuan Perusahaan
Menyediakan tenaga
lisrik dan energi lainnya.
d. Corporate values
/ Nilai Perusahaan
a) Attentive
in our action / Perhatian dalam tindakan kita
b) Briliant
in our work / Cerdas dalam pekerjaan kita
c) Considerate
in our thinking / Pengertian dalam pikiran kita
d) Dependable
in our behaviour / Dapat diandalkan dalam perilaku kita
e.
Keselamatan Kerja
Dalam
melakukan suatu pekerjaan, semua
karyawan harus mengetahui pentingnya keselamatan dalam
bekerja baik untuk keselamatan sendiri ataupun orang lain, agar tidak merugikan
pihak-pihak yang terkait. Haruslah menggunakan Alat
Pelidung Diri, seperti
a) Menggunakan
baju wearpack
b) Menggunakan
baju pelindung
c) Menggunakan
sarung tangan pelindung
d) Menggunakan
kaca mata pelindung
f.
Motto / Slogan
‘‘ Bright people bright
future ’’
2.3 Tata
Tertib dan Disiplin Kerja Perusahaan
a.
Setiap karyawan/
karyawati yang bekerja harus melaksanakan Absensi.
b.
Waktu kerja karyawan/
karyawati bekerja 5 hari dalam seminggu
c.
Hari Senin s/d Kamis
Jam Kerja :
07.30 WIB - 17.00 WIB
Jam Istirahat : 12.00 WIB - 13.00 WIB
d.
Hari Jum’at
Jam Kerja : 07.00 WIB
- 15.00 WIB
Jam Istirahat : 12.00 WIB -
13.30 WIB
e.
Setiap Karyawan /
karyawati yang tidak masuk kerja. Harus menyampaikan
Surat izin tidak masuk perusahaan.
f.
Biaya pengobatan / kesehatan karyawan /
karyawati di tanggung oleh perusahaan.
g.
Cuti dan izin setiap
karyawan/karyawati mendapat izin dengan janji penuh apabila
a) Izin
karena Sakit
b) Pendidikan
c) Perjalanan
Dinas
d) Kecelakaan
Dalam Perjalanan
h.
Setiap Tanggal 17
Agustus melaksanakan Upacara Bendera untuk memperigati Hari Kemerdekaan
Indonesis
Gambar 2.1 | ||






0 komentar:
Posting Komentar